Polres Tanjung Perak Kirim Sembako untuk Warga Terdampak Gempa Cianjur

    Polres Tanjung Perak Kirim Sembako untuk Warga Terdampak Gempa Cianjur

    SURABAYA - Respon cepat untuk korban bencana gempa Cianjur dilakukan Kepolisian Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, Jawa Timur. 

    Dengan menggunakan mobil truk, ribuan paket sembako didistribukan kepada warga korban gempa kebupaten Cianjur Jawa Barat. 

    Pemberangkatan pendistribusian dipimpin langsung oleh Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, AKBP Anton Elfrino Trisanto melalui Kabag SDM AKP Marita Dyah Anggraini S.I.K., M.Si.

    Kasi Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, Ipda Suroto menuturkan, pendistribusian ribuan kemasan sembako dan kebutuhan sehari-hari mendapat pengawalan satu mobil Patwal Satlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya. 

    "Pendistribusian kepada korban bencana gempa di Cianjur ini sesuai petunjuk dan arahan Pimpinan Kapolda Jatim, dimana respon cepat Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya untuk meringankan beban saudara-saudara kita di Cianjur, " ujar Ipda Suroto, kepada wartawan, pada Rabu, (23/11/2022).

    Kasi Humas Ipda Suroto menambahkan, bantuan yang diberikan kepada korban gempa Cianjur oleh Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, antara lain uang tunai, beras, minyak goreng, makanan instan serta kebutuhan pokok lainnya.

    "Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya mendistribusikan sesuatu yang tepat air mineral, susu bayi, bubur bayi beras, Pempers, minyak goreng, makanan instan, " imbuh Suroto. 

    Pihaknya berharap bantuan tersebut bisa meringankan penderitaan para Korban bencana khususnya mereka yang tengah mengungsi akibat rumahnya hancur saat kejadian gempa pada Senin, (21/11/2022).

    surabaya
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Pererat Silaturahmi, Koramil Tandes Gelar...

    Artikel Berikutnya

    Danramil Benowo Berikan materi Bijak Bermedsos

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pangkoopsud II Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad
    Panglima TNI Berikan Bantuan Sosial Kepada Anak-Anak Yatim Piatu di Bumi Marinir Cilandak
    Polri Lakukan Penyelidikan Terhadap Peristiwa Gugurnya  Anggota Polri Tertembak Saat Patroli di Yalimo
    Gantikan KRI DPN-365, KRI SIM-367 Emban Mandat MTF XXVIII-P/UNIFIL
    Kontingen Defile TNI Turut Meriahkan India's Republic Day Parade Ke-76

    Ikuti Kami